Universitas Diponegoro menggelar acara Malam Anugerah Penghargaan Universitas Diponegoro Tahun 2022 pada 2 Desember 2022 di Gedung Prof. Soedharto, S.H. Undip Tembalang. Acara tersebut merupakan rangkaian Dies Natalis ke-65 Undip. Puncak acara dimeriahkan oleh Grup Band Guyon Waton dari  Yogyakarta.

Anugerah Penghargaan Undip merupakan pemberian penghargaan bagi mahasiswa berprestasi dalam kompetisi baik ilmiah, olah raga dan seni pada tingkat internasional, nasional, wilayah, dan universitas. Selain itu penghargaan juga diberikan kepada dosen dan unit kerja.

Kategori penghargaan antara lain penghargaan untuk mahasiswa kategori prestasi mahasiswa tingkat internasional, penghargaan untuk prestasi mahasiswa tingkat nasional, penghargaan untuk dosen kategori dosen dengan capaian paten terbanyak, penghargaan untuk dosen kategori dosen dengan hak cipta terbanyak, penghargaan untuk dosen kategori produktivitas dosen muda afiliasi SINTA, penghargaan unit kerja lomba penataan kebersihan, keindahan, dan ketertiban kampus; penghargaan unit kerja pemeringkatan website, dan penghargaan unit kerja kategori produktivitas program studi afiliasi SINTA.

Program studi antropologi berhasil mendapatkan penghargaan unit kerja kategori produktivitas program studi afiliasi SINTA terbanyak peringkat 1 di bidang humaniora maupun di tingkat nasional (antar program studi antropologi). Kepala program studi antropologi, Dr. Suyanto, M.Si. hadir mewakili pemberian penghargaan tersebut yang langsung diberikan oleh rektor Undip, Prof. Dr. Yos Johan Utama, S.H., M.Hum.